Menu

  • Profil
  • Layanan
  • Perangkat
  • Member
  • Kontak & Pengaduan
27/01/2023
Humas
Zona Integritas
 #jurnal_polresta_pontianak   #gema_kapuas_2023   #berita_pontianak_2023   #tribratanews_2023 

Kapolsek Singkawang Tengah Laksanakan Program Jumat Curhat, Dengar Langsung Keluhan Masyarakat

SINGKAWANG - Polsek Singkawang Tengah Polres Singkawang Polda Kalbar mengadakan Jumat Curhat dengan masyarakat di Warkop Jl. Kalimantan Kel. Condong Kec. Singkawang Tengah, Jumat 27 Januari 2023.

Kapolsek Singkawang Tengah Polres Singkawang Polda Kalbar AKP Samsudin bersama anggota bercengkrama, berkomunikasi serta berdiskusi dengan tukang ojek dan masyarakat Singkawang Tengah sembari menikmati kopi.

“Perlu adanya inovasi dan terobosan dalam bentuk kegiatan yang menyapa masyarakat secara langsung tanpa ada jarak dan sekat antara aparat kepolisian dengan masyarakat, salah satunya dengan pelaksanaan Program Jumat Curhat,” ucap Kapolsek Samsudin.

Program Jum’at curhat ini dilaksanakan untuk mendengar secara langsung informasi, keluhan, aduan, saran, kritik dan masukan dari masyarakat kepada Kepolisian terkait semua permasalahan yang terjadi maupun terkait Harkamtibmas sehingga terjalin silaturahmi dan kemitraan antara Polri dan masyarakat, dimana kegiatan ini juga merupakan program Quick Wins Polri Presisi dari Bapak Kapolri.

“Kegiatan Jum’at curhat yang dilaksanakan bertujuan mencarikan solusi bersama penyelesaian masalah tersebut untuk kebaikan maupun kemaslahatan umat atau warga sekaligus memberikan pesan-pesan Kamtibmas,” ujar Kapolsek yang lama berdinas di Kota Singkawang tersebut.

Satu diantara warga yang ikut dalam kegiatan Jumat Curhat, Yusuf mengatakan di wilayah tempat tinggal kami kusunya di Jl. Manggis Kel. Roban sering ada orang yang tidak di kenal dan mencurigakan mondar mandir menggunakan sepeda motor.

Hal itu ditanggapi langsung oleh Kapolsek Samsudin. "Kami akan memerintahkan anggota patroli Polsek Singkawang Tengah untuk fokus patroli di Jl. Manggis dan kami berharap kepada masyarakat untuk segera memberitahu Polsek Singkawang Tengah atau Bhabinkamtibmas jika melihat orang yang mencurigakan," jelasnya.

Sementara  Jito menyampaikan terkait permasalahan balap liar kami sangat mengharapkan kehadiran polisi untuk dapat lebih sering melaksanakan patroli di tempat-tempat yang sering di jadikan arena balap liar karena masih sering ada kegiatan balap liar di area jembatan agen yang sangat membahayakan bagi para pengendara lain dan knalpot yang digunakan juga sangat berisik sehingga sangat mengganggu.

Terkait dengan hal itu, Kapolsek Samsudin mengatakan setiap malam Kamis dan malam Minggu sebenarnya Kami sudah mengeluarkan surat perintah khusus untuk menangani dan mengantisipasi balap liar pada jam rawan terjadinya balap liar.

"Kami juga meminta kerja sama dari masyarakat apabila mengetahui atau melihat kegiatan Balap liar agar segera melaporkan kepada kami sehingga kami dapat dengan cepat menindak lanjuti laporan tersebut," tukas Samsudin.

Bagikan :
Baca Juga :
RBP Rorena Polda Kalbar Laksanakan Asistensi & Evaluasi Pelayanan Publik di Polres Kapuas Hulu
Kapolres Bengkayang Beri Penghargaan Danyon B Pelopor, Danki Zipur B, Wadan Satgas Pamtas & Personel
Tingkatkan Pelayanan Publik, Tim Rorena Polda Kalbar Laksanakan Asistensi di Polres Ketapang
Polres Bengkayang Canangkan Pembangunan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas Korupsi
Kapolres Bengkayang Beri Pemahaman Kepada Para Pelajar Menjelang Operasi Keselamatan Kapuas 2023

Info & Layanan

  • Informasi & Konsultasi
    • Layanan SIM
    • Layanan SKCK
    • Email SKCK
  • Pelayanan Publik
    • SIM Online
    • SKCK Online
    • Perijinan
    • SP2HP
    • Public Complain
    • Pengawalan
    • Pangamanan Objek Khusus
  • Standar Pelayanan
    • Pelayanan SIM
    • Pelayanan SKCK
  • SOP Pelayanan
    • Pelayanan SKCK
    • Pelayanan SIM
    • Laporan Kehilangan
    • Pengaduan Masyarakat
  • Produk Perencanaan
    • RENSTRA 2020-2024
    • RENJA 2022
    • IKU 2022
    • JANJA 2022
    • LKIP 2021
    • LRA 2021
  • Pengaduan
    • Dumas Presisi
    • Whitsle Blowing System
    • Laporan SP4N
  • Lainnya
    • Visi Misi
    • Zona Integritas
    • E-Office
    • Anggaran
    • Recruitment Polri
    • SPKT
:: TOP JURNAL ::
Pelayanan SKCK Online Di Polsek Pontianak Barat
Guna Mempercepat Proses Pembuatan SKCK, Pemohon Daftar Secara Online
Kapolresta Pontianak Kota Pimpin Sertijab PJU Dan Kapolsek Jajaran
Berminat Jadi Anggota Polri, Segera Daftarkan Diri Anda
Ditreskrimsus Ungkap Judi Online Dan Togel Beromset Miliaran Rupiah
Polresta Pontianak Press Release Terkait Pengungkapan Kasus Narkoba
Sat Lantas Polresta Terapkan SOP Dalam Pelayanan SIM Untuk Cegah Corona
POLRESTA PONTIANAK

Jl. Gusti Johan Idrus No.1

Pontianak Kota - Kalbar

Kode Pos 78113


(0561) 734900

polresta.ptk@gmail.com

LINKS
ZONA INTEGRITAS
DIPA Polresta Pontianak
SIM Online
SKCK Mabes Polri
Mabes Polri
Penerimaan Polri
Humas Polri

MEMBER
Login
E-Office
E-Santidugar
E-Profiling
Pengaduan
Whitsle Blowing System
Terms Of Service

TENTANG KAMI

Polresta Pontianak dot ORGanization merupakan media penghubung antara Polri dan Masyarakat dalam rangka menyampaikan informasi berkaitan dengan tugas dan pelayanan dari Kepolisian.

Semoga dengan adanya media ini masyarakat dapat merasakan manfaat dan terbantu serta terlanyani oleh Kepolisian terkait dengan gangguan kamtibmas.


© 2023 ~ polrestapontianak